BHABINKAMTIBMAS POLSEK PALARAN AJAK WARGANYA VAKSIN BOOSTER KE PUSKESMAS PALARAN
Dalam upayanya meningkatkan pencapaian target vaksinasi, Bhabinkamtibmas Polsek Palaran terus melaksanakan program CETAR dengan menghantarkan warganya ke Puskesmas Palaran untuk di vaksin. Senin(12/09/22)
Kapolsek Palaran AKP Tri Satria Firdaus,S.I.K mengatakan, pencapaian vaksinasi ini terus dilakukan terutama vaksin ke 3 atau Booster, selain Booster dosis 1 dan 2 juga masih diberikan.
Lebih lanjut, Kapolsek menjelaskan untuk mencapai target pihak tetap menjalankan CETAR (cari, jemput dan antar), dalam hal ini warga di jemput dari rumahnya kemudian diantar ke tempat vaksin, setelahnya warga di antar kembali pulang kerumahnya masing-masing.
"Masih banyak warga yang enggan di vaksin,dan kami berharap warga dapat mengikuti vaksin guna meningkatkan Herd immunity, dengan meningkatnya herd immunity secara otomatis kekebalan tubuh terhadap virus covid-19 terbentuk sehingga tidak mudah untuk tertular ataupun menularkan virus"terang Kapolsek
Kapolsek juga meminta kepada semua warga Palaran yang sudah vaksin untuk tetap menjalankan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari seperti memakai masker, mencuci tangan dan juga menjaga jarak agar penyebaran wabah virus covid-19 dapat dicegah.
Terlihat dalam foto, Bhabinkamtibmas Polsek Palaran dengan humanis mengantar dan menjaga warga dengan tulus dan ikhlas saat di vaksin di Puskesmas Palaran.
0 Response to "BHABINKAMTIBMAS POLSEK PALARAN AJAK WARGANYA VAKSIN BOOSTER KE PUSKESMAS PALARAN"
Posting Komentar