ads

Cegah Covid-19, Petugas Gabungan Semprot Pasar Legi Wirobrajan dengan Disinfektan


Wirobrajan - Pandemi Covid-19 belum berakhir dengan klaster yang berbeda beda tim Satgas covid-19 Wirobrajan melaksanakan kegiatan penyemprotan cairan disinfektan,Kamis(2/09/2021).

Bhabinkamtibmas, Bintara remaja Polda DIY, Bhabinsa dan Pol PP kelurahan Wirobrajan serta relawan Kaltana dan KTB patangpuluhan melaksanakan penyemprotan cairan disinfektan dengan sasaran  pasar legi Bugisan Pantangpuluhan Wirobrajan Yogyakarta.

"Bhabinkamtibmas kelurahan Wirobrajan Aipda Maryono," menuturkan bahwa diwilayah Wirobrajan untuk menekan dan memutus penularan virus Corona perlunya dilakukan penyemprotan cairan disinfektan sesering mungkin agar diwilayah Wirobrajan khususnya akan terhindar dari penyebaran covid-19.

Semoga dengan bersama sama kita memberikan imbauan kepada masyarakat agar lebih mendisiplinkan diri dalam menerapkan protokol kesehatan untuk kebaikan bersama,"ucap Aipda Maryono.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cegah Covid-19, Petugas Gabungan Semprot Pasar Legi Wirobrajan dengan Disinfektan"

Posting Komentar